Selamat Datang di Blog Puskesmas Babat, Kami Keluarga Besar Puskesmas Babat Bertekad Memberikan Pelayanan Tepat Waktu, Aman dan Nyaman Demi Kepuasan Pelanggan

ISO 9001:2008

Sertifikasi ISO 9001:2008 di UPT Puskesmas Babat





Jum'at, 24 Oktober 2014 telah dilaksanakan Audit Eksternal Sertifikasi ISO 9001: 2008 oleh Badan Sertifikasi Worldwide Quality Assurance  ( WQA ) di UPT Puskesmas Babat. Tim Audit Eksternal yang melaksanakan audit adalah      Mr. Totok Subagyo dan dr. Ihyan Amri, Sp. B. Audit dimulai dengan acara Opening Meeting yang dilaksanakan mulai jam 08.00 WIB. Acara yang juga dihadiri oleh ibu Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lamongan, drg. Fida Nuraida, M.Kes, tersebut berlangsung sekitar 1 jam.

Setelah acara  selesai Tim Auditor melaksanakan audit di seluruh Unit/ Poli yang ada di UPT Puskesmas Babat, Setelah mengaudit Top Manajer yaitu Kepala UPT Puskesmas Babat, dr. Sri Murni dan Manajer Representatif, drg. Iftakhud Dikri. Acara audit selesai jam 16.00 WIB, dan sekitar 1 jam Tim Auditor merumuskan hasil temuan yang selanjutnya akan dipresentasikan pada saat acara Closing Meeting jam 17.00 WIB.

Acara Closing meeting di awali dengan menyanyikan lagu Mars dan Hymne Puskesmas Babat yang dinyayikan oleh tim paduan suara UPT Puskesmas Babat dan dilanjutkan presentasi hasil audit oleh Tim Auditor serta pengumuman hasil audit. Alhamdulillah, kerja keras seluruh karyawan/ staf  UPT Puskesmas Babat terbayar saat pengumuman hasil.


Kami lulus audit eksternal dan berhasil mendapatkan sertifikat ISO 9001: 2008. Semoga menjadi awal untuk mewujudkan pelayanan prima bagi masyarakat di wilayah kerja UPT Puskesmas Babat dan sekitarnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts :